Scroll untuk baca artikel
Berita

Polres Loteng Intensifkan Patroli Ke Obyek Wisata Religi.

×

Polres Loteng Intensifkan Patroli Ke Obyek Wisata Religi.

Sebarkan artikel ini

Lombok Tengah, (NTB) – Polres Lombok Tengah intensifkan patroli ke obyek Wisata Religi Makam Nyatoq Desa Rembitan Kecamatan Pujut sebagai langkah proaktif untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas, Sabtu (6/7).

Fokus utama kegiatan patroli Polres Lombok Tengah untuk mencegah aksi tindak kriminalitas 3C (curat, curas, dan curanmor) yang kerap terjadi di lokasi wisata.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Iwan Hidayat, SIK melalui Kasi Humas IPTU L. Brata Kusnadi mengatakan, dalam upaya menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung, kami terus intensif melakukan patroli di obyek wisata.

“Kami berkomitmen untuk mencegah tindak kriminalitas, termasuk tindak 3C, dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang berkunjung ke tempat tersebut,” kata Kasi Humas.

Baca Juga:  Parisadha Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Bali Apresiasi Polri Sukses Amankan WWF

Selain pencegahan tindak kriminalitas, petugas dilapangan juga berfokus pada pengaturan lalu lintas di sekitar area wisata. Hal ini dilakukan untuk menghindari terjadinya kemacetan yang dapat mengganggu kelancaran perjalanan masyarakat dan wisatawan.

“Kami juga memberikan perhatian khusus terhadap pengaturan arus lalu lintas di sekitar tempat wisata. Tujuannya adalah untuk mencegah terjadinya kemacetan dan memastikan kelancaran perjalanan bagi pengunjung yang datang ke tempat ini,” tambahnya.

Pengunjung yang hadir di tempat wisata religi makan nyatoq merespon positif kehadiran petugas patroli dan upaya yang dilakukan untuk menjaga keamanan. Mereka mengapresiasi langkah Polres Lombok Tengah dalam menciptakan lingkungan wisata yang aman dan nyaman.

“Saya merasa lebih tenang dan aman berada di sini dengan adanya kehadiran petugas polisi yang melakukan patroli. Ini menunjukkan bahwa keamanan pengunjung menjadi prioritas utama,” ucap salah seorang pengunjung.