LOMBOK TIMUR — Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) Kodam IX/Udayana Letkol Inf Sutikno mengecek pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 121 tahun 2024 Kodim 1615/Lotim, Kamis ( 15/8). Kehadiran Ketua Tim Wasev bersama anggota disambut Dandim 1615/Lotim Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro untuk melihat langsung sasaran fisik di lokasi TMMD.
Pada kesempatan tersebut, Tim Wasev bersama rombongan didampingi Dandim dan anggota ke Desa Loyok Kecamatan Sikur dan Kesik Kecamatan Masbagik setelah sebelumnya tim Wasev menerima paparan sasaran fisik dan non fisik dari Dandim 1615/Lotim.
Terkait dengan pelaksanaan TMMD di wilayah Kodim 1615/Lotim, Ketua tim Wasev Letkol Inf Sutikno saat di wawancara oleh awak media mengapresiasi kinerja anggota satgas TMMD yang telah bekerja keras menyelesaikan pekerjaan fisik sesuai dengan program dengan batas waktu yang sudah di tentukan.
“Kami sangat mengapresiasi kerja para personil TNI Manunggal karena dilihat secara langsung dari pertama kali kami kesini sampai terakhir di titik ini, kami lihat progresnya bagus sekali dengan waktu 30 hari sasaran yang cukup banyak ini bisa diselsaikan dengan baik,” ungkapannya.
Hal itu menurutnya berkat kerjasama Kodim 1615/Lotim dengan seluruh pihak baik dengan Pemda, Polres, Forkopimda dan tokoh masyarakat yang ada di Lombok Timur.
Program TMMD ke 121 ini diharapkan bisa menjadi sesuatu yang positif dan bisa dilanjutkan oleh masyarakat karena sangat bermanfaat bagi masyarakat baik itu program sasaran fisiknya maupun sasaran non fisiknya.
Program TMMD ke 121 diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan dan kemanunggalan TNI dengan Rakyat semakin bagus kedepan sesuai dengan harapan kita semua.