Berita

Bhabinkamtibmas Benete Hadiri Pawai Sholawat Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

×

Bhabinkamtibmas Benete Hadiri Pawai Sholawat Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Sebarkan artikel ini

Sumbawa Barat – Bhabinkamtibmas Desa Benete, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat menghadiri kegiatan pawai sholawat dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang digelar oleh Takmir Masjid Al-Hijrah, Dusun Pantai, Desa Benete, pada Kamis malam, 08 Januari 2026, sekitar pukul 20.00 WITA.

Kegiatan pawai sholawat tersebut dipusatkan di Masjid Al-Hijrah, Dusun Pantai, Desa Benete, dan dilaksanakan dengan berjalan kaki mengelilingi wilayah Dusun Pantai, tepatnya RT 09 dan RT 10. Rute pawai dimulai dari Masjid Al-Hijrah sebagai titik start, kemudian menyusuri Jalan Raya Benete menuju Gang Melati, dan kembali finis di Masjid Al-Hijrah.

Pawai sholawat ini diikuti oleh remaja masjid serta anak-anak Dusun Pantai Desa Benete dengan penuh antusias dan khidmat. Sepanjang kegiatan, para peserta melantunkan sholawat sebagai bentuk kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW serta mempererat ukhuwah islamiyah antarwarga.

Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan Polri terhadap kegiatan keagamaan masyarakat sekaligus untuk memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar.

Kegiatan pawai sholawat berakhir dengan acara makan bersama di lingkungan Masjid Al-Hijrah sebagai wujud kebersamaan dan rasa syukur.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Sumbawa Barat, Iptu Ardiyatmaja, menyampaikan bahwa Polri senantiasa mendukung kegiatan positif masyarakat, khususnya kegiatan keagamaan yang dapat mempererat silaturahmi dan menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat.

“Melalui kehadiran anggota Polri di tengah masyarakat, diharapkan terjalin sinergi yang baik serta terciptanya rasa aman dan nyaman dalam setiap kegiatan masyarakat,” ungkap Iptu Ardiyatmaja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *